Halaman

Senin, 31 Desember 2012

Tips Memilih Warna Pakaian


 
Anda tentu sering melihat beberapa orang memakai pakaian dengan warna yang bertabrakan, misalnya memakai atasan dengan warna biru tua dipadukan dengan bawahan yang berwanai hijau terang. Hal ini tentu akan membuat orang yang memakai baju tersebut menjadi pusat perhatian semua orang. Nah, jangan sampai anda juga melakukan kesalahan yang sama dalam mengenakan dan memadu-padankan busana yang akan anda kenakan.
Mungkin banyak orang yang menyepelekan kesesuaian dalam memilih warna pakaian. Mereka biasanya beranggapan dapat memadukan semua warna yang mereka suka asal nyaman dan terlihat bagus ketika dipakai. Tentu saja hal ini tidak sepenuhnya salah, tetapi anda juga sebaiknya mempertimbangkan pendapat dan penilaian orang lain saat anda memadukan busana yang anda pakai.
Ada baiknya anda mengetahui ilmu dasar tentang warna yang sebenarnya mungkin sudah pernah anda ketahui dari pelajaran seni rupa saat anda masih bersekolah. Apa saja ilmu dasar warnanya, yuk baca terus di bawah ini:
  1. Jangan menggunakan pakaian yang memiliki lebih dari 3 warna dominan
Sangat disarankan, saat anda memadu-padankan busana yang akan anda kenakan, sebaiknya anda memilih pakaian yang tidak memiliki terlalu banyak warna dominan yang sangat mencolok.
  1. Pilih warna yang sesuai dengan kulit
Kenalilah warna-warna yang sesuai dengan kulit anda, misalnya jika anda memiliki kulit dengan warna gelap, kenakanlah warna-warna cerah seperti pituh, krem, abu-abu atau baby blue. Sebaliknya, jika anda memiliki kulit dengan warna lebih terang, anda dapat mencoba mengekplorasi warna seperti warna merah, hitam dan warna-warna solid lainnya.
  1. Jangan mengenakan celana dengan warna terang
Untuk mencari aman, sebaiknya bila anda sudah mengenakan atasan yang berwarna-warni, pilihlah bawahan atau celana dengan warna netral atau gelap seperti hitam, blue jeans atau cokelat.
  1. Sesuaikan warna pakaian dengan waktu dan tempat
Pilihlah pakaian-pakaian dengan warna yang gelap atau salem saat anda akan menghadiri acara di malam hari dan formal. Sebaliknya, untuk acara-acara yang lebih santai, anda dapat menggunakan warna-warna terang yang segar.
  1. Kenakan ikat pinggan yang sewarna dengan sepatu
Biasakanlah untuk memakai ikat pinggang yang memiliki warna yang sama dengan sepatu anda. Misalkan sepatu anda berwarna hitam, sebaiknya anda memakai ikat pinggang dengan warna gelap terutama hitam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar